Translate

English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Saturday, 29 May 2010

kekecewaanku



Sajak syair indah aku ciptakan untukmu
Ketika hati ini dalam kesunyian rindu
Engkau jauh dalam nyanyian merdu

Hati yg semolek wajahmu
Senyum yg seindah cintamu

Sosokmu bagai jiwa yg terpancar merona kalbuku
Meski jantungku terus bergejolak penuh tanda tanya di hatiku

Berdiam ku tak'kan mampu temukan arti jawaban yg tersembunyi dibalik pantulanmu

Mata ini tak'kan menolak untuk terus menatapmu hanya sedetik
Jangan biarkan kau hilang dalam bayanganku

Kau yg telah membiusku

Dengan untaian kata penuh arti

Meyakinkanku untuk mencintaimu dengan tulusnya hatimu

Lalu ketika aku memilikimu
Seperti tak pernah aku meragukanmu

Betapa hebatnya kau merayuku penuh sebait kata indah

Hilang aku terhempas ombak yg menangis
Mendengar duka tangisan jiwa

Rumputpun tertawa riang mendengar desirannya

Pohonku layu bersama sekuntum bunga yg baru saja merekah wangi

Rasa ini tertinggal dalam kenangan masa yg telah ku lewati bersamamu

Oh Tuhan. .
Beginikah caranya dia mencintaiku. . .

Tak pernah aku sadari sebelumnya

Hati ini tlah hancur seperti kepingan koin

Hilang. . .
Tak pernah kembali

Resahku dalam kegilaan tertawa seolah itu semua baru saja terjadi

Tak'kan pernah habis cintaku untuk menyayangimu

Walau kau disana pergi meninggalkanku yg sendiri tanpamu

Biar katamu aku begini sendiri
Pergi jauh dari hidupmu

Baru ku sadari
Betapa aku tlah tertipu ulahmu

Permainkan aku dengan janji-janjimu

Sungguh aku malu
Tertipu denganmu

Semua yg kau harapkan hanya kekosongan

Biar. . .
Bila kau begini aku yg pergi saja

Sungguh
Aku sangat kecewa denganmu

Sedari awal itu
Aku tak'kan pernah lupa

Bahwa aku pernah mencintaimu menyayangimu
Dengan segenap hatiku

Meski aku disini tanpamu yg pernah hadir dari hidupku

Namun biarlah itu semua menjadi kenangan yg tak berarti

Terima kasih untuk semua kasih palsumu yg kau berikan untukku

In memoriam
28-0.-2010

-untukmu terkasih-

No comments:

Post a Comment

Tenkyu sudah tidanggalkan komenmu

close